Mau Jadi Entrepreneur Sukses? Kuasai 4 Karakteristik GRIT ini

JAKARTA – RumahMillennials.com | Semakin hari, banyak ya yang mau jadi pengusaha. Apalagi di era digital dan industri 4.0 seperti sekarang, semakin banyak pemuda/i Indonesia yang menunjukan potensi kewirausahaan mereka. Bahkan saking hebatnya mereka, sampai – sampai topik entrepreneurship, startup unicorn, menjadi pembahasan yang cukup menarik di debat Pilpres 2019.

Mungkin kamu familiar dengan sosok – sosok entrepreneur hebat seperti Nadim Makarim (Go-Jek), William Tanuwijaya (Tokopedia), Ahmad Zaky (Bukalapak), dan Ferry Unardi (Traveloka), dimana mereka lah para Founders startup unicorn Indonesia. Mereka tidak hanya sukses dengan bisnisnya masing – masing, tapi juga berhasil membuat hidup banyak orang menjadi lebih baik.

Apa sebenarnya kunci kesuksesan mereka dalam menjalani bisnisnya? Dan, apakah mereka selalu berhasil dalam usahanya?
Di acara “Getting Gritty! The Backbone of Successful Entrepreneurship” yang diadakan oleh Personal Growth bekerja sama dengan @america Kamis 28 Februari 2019, para entrepreneurs hebat seperti Iim Fahima (founder CEO Queenrides), Yohannes Sughitononugroho (CEO of Crowde, Forbes 30 under 30), Satrio Rama Widyawicaksono (CEO LIVE), serta moderator talkshow Ratih Ibrahim (Founder Personal Growth) berbagi cerita jatuh-bangun mereka dalam berbisnis hingga sukses.

Ternyata, seorang pengusaha sukses itu lebih banyak gagalnya dan rugi, dibandingkan berhasilnya. Gak percaya? Iim Fahima berbagi cerita saat dulu dia pernah mengalami kerugian hingga mencapai 10 Milliar rupiah, dan di hari yang sama, dia harus melakukan PHK kepada 70 pegawainya dalam satu hari karena perusahaan yang dalam situasi sulit.

Saat mengalami kerugian dan mem-PHK tersebut, Iim dalam kondisi hamil besar! Bayangkan bagaimana peliknya situasi dia saat harus menghadapi kesulitan yang sebesar itu. Saat menghadapi krisis itu, Iim mencoba merefleksi diri dulu, apa yang salah dari dirinya.

Kemudian, dia juga mencari akar permasalahan dari kegagalannya apa, baru bisa tahu solusi apa yang harus diambil. Disaat itu, Iim belajar hal terpenting dalam bisnis bukanlah bisnis itu sendiri, tetapi soal manusia. Karena kita baru bisa melihat sisi asli dari seseorang saat menghadapi kesulitan dan masalah keuangan.

Lain lagi cerita Yohannes, yang pernah gagal panen di kebun cabenya, tidak bisa membayar karyawan, dan merugi hingga 100 juta rupiah. Dia juga pernah bermasalah dengan tengkulak, yang menyebabkan kantornya dibakar oleh mereka. Sedangkan Satrio Rama, dia juga pernah rugi 350 juta rupiah, dan ternyata pegawainya sendiri yang mengambil uang sebesar itu saat 6 bulan pertama memulai usaha.

Lantas, apa yang menyebabkan mereka bisa menjadi sukses dan memberikan dampak positif kepada masyarakat sekarang ini? Jawabannya adalah, karena mereka punya GRIT dalam diri mereka. GRIT merupakan istilah yang dikenalkan oleh penulis buku bernama Angela Duckworth, yang memiliki arti ketekunan dan kegigihan dalam mengeksekuis ide bisnisnya.

“GRIT is passion and perseverance for every long-term goals”

Anglea Duckworth

Mereka bertiga bekerja dengan keyakinan tinggi dan siap gagal seperti halnya siap berhasil. Menurut Ratih Ibrahim, seorang entrepreneur yang punya GRIT, lebih bisa memotivasi diri sendiri. Adapun empat karakteristik GRIT yaitu: Interest, Practice, Purpose, Hope. Jadi saat seorang pengusaha sudah menanamkan 4 karakter itu dalam diri mereka, maka akan lebih mudah mengeksekusi setiap ide bisnisnya.

Iim Fahima berpesan kepada para calon pengusaha muda agar memiliki purpose dalam bisnis mereka, serta harus profitable dan impactful. Rama dan Yohannes menambahkan, menjadi wirausaha harus berani ambil resiko, fokus dengan apa yang dikerjakan, dan jangan menyerah apapun tantangannya.

Audi Rahmantio

Journalist and Publication Coordinator at Rumah Millennials The man who love to share about interesting and unique story of Indonesia as well as youth development through youth organization community. Currently, Audi started his career as public speaker in radio and being freelance MC and Moderator for several events

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

RM Informations

Press Release
Future Destination
Community Ambassador (soon)
Next Event (soon)
RM Campus Network
RM Community (soon)
RM Contributor (soon)
RM Development (soon)
Archive

Press ESC to close