Hasil Survey Resolusi Pemuda Tahun 2019

JAKARTA – RumahMillennials.com | Hai sobat millennials! Selamat Tahun baru ya! Semoga di tahun 2019 ini, sobat millennials diringankan langkahnya untuk mencapai segala cita – cita dan resolusinya demi menjadi pemuda-pemudi yang lebih baik.

Bicara soal resoulsi, apakah kamu punya resolusi di tahun 2019 ini? Sudahkah, menuliskannya? Setiap tahun baru, pasti diantara kamu punya sesuatu yang ingin kamu perbaiki dari tahun sebelumnya dan keinginan yang ingin tercapai di tahun ini. Ada yang ingin lulus dengan prestasi membanggakan, dapat pekerjaan idaman, menikah, atau sekedar ingin punya badan yang ideal (baca: diet hehehe).

Apapun resolusimu, yang pasti tahun baru 2019 ini harus kita awali dengan pikiran yang fresh dan positif. Ada pepatahkan “awal yang baik akan menghasilkan hasil yang baik”.

Dari minggu akhir Desember 2018 sampai minggu awal Januari 2019, Rumah Millennials mengadakan survey tentang “Resolusi Pemuda Di Tahun 2019”. Di artikel sebelumnya, telah dipaparkan survey referensi liburan akhir tahun, selanjutnya saya akan memberikan presentasi tentang hasil survey resolusi awal tahun 2019.

Kami mendapatkan 72 responden dimana mereka ada di rentang usia 16 – 25 tahun, dengan rata – rata 62,5% adalah perempuan, sisanya 36.3% laki – laki. Sebagian besar responden adalah berstatus mahasiswa dengan presentase 63,9%, sianya 16,7% merupakan pekerja, dan 8,4% masih pelajar SMA.

Berdasarkan respon dari pemuda mengenai penting atau tidaknya punya resolusi, sebagian besar menjawab “Penting Banget”. Ini membuktikan bahwa generasi muda Indonesia memiliki hasrat yang tinggi untuk mencapai sesuatu yang lebih baik di setiap tahunnya.

Argumen ini didukung dengan beragam jawaban para responden terkait resolusi apa yang ingin dicapai di 2019. Dari semua respon, banyak dari mereka yang ingin cepat lulus kuliah, mendapatkan pekerjaan sesuai passion, mengambil S2, dan bekerja sambil kuliah.

Saya yakin resolusi tersebut yang menjawab rata – rata mahasiswa, dengan melihat presentase responden mahasiswa yang mendominasi survey ini. Namun yang menarik adalah, banyak dari mereka yang ingin menjadi pribadi yang lebih baik di tahun 2019.

Pribadi yang lebih baik maksudnya adalah menjadi anak yang berbakti kepada orang tua, bermanfaat bagi lingkungan sekitar, lebih rajin lagi membaca buku, dan menemukan life goals.

Resolusi – resolusi saya asumsikan sebagai reaksi terhadap cita – cita mereka yang belum tercapai di 2018. Jika dilihat tabel dibawah ini, banyak responden yang tidak mencapai angka 100% untuk resolusi yang telah terealisasi di 2018.

Alasan yang mereka berikan adalah karena kurangnya komitmen dan management waktu terhadap resolusi yang mereka buat, sehingga banyak keinginan yang tidak tercapai.

Survey ini masih jauh dari kata sempurna, ini merupakan project survey pertama kami bersama dengan survey liburan akhir tahun. Namun, insight yang kami dapatkan dari suvery ini adalah, komitmen, tanggung jawab, serta pengaturan waktu menjadi kunci penting dalam merealisasikan resolusi di tahun 2019.

Para generasi millennials dan z Indonesia rata – rata memiliki cita – cita yang ingin dicapai setiap tahunnya, yang berarti itu bagus untuk perkembangan mereka. Namun, perlu komitmen yang kuat serta konsistensi agar satu per satu resolusi yang telah dibuat teralisasi sehingga, di tahun berikutnya mereka bisa fokus untuk menapaki ke level resolusi yang lebih tinggi. (audi)

Audi Rahmantio

Journalist and Publication Coordinator at Rumah Millennials The man who love to share about interesting and unique story of Indonesia as well as youth development through youth organization community. Currently, Audi started his career as public speaker in radio and being freelance MC and Moderator for several events

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

RM Informations

Press Release
Future Destination
Community Ambassador (soon)
Next Event (soon)
RM Campus Network
RM Community (soon)
RM Contributor (soon)
RM Development (soon)
Archive

Press ESC to close