Jendral (Purn) Dr. Moeldoko: Optimisme Tidak Bisa Dibangun Ujuk – Ujuk

JAKARTA – RumahMillennials.com | Dalam acara kolaborasi Good News From Indonesia (GNFI) dengan Rumah Millennials, GNFI mempresentasikan hasil survey “optimisme generasi millennials untuk Indonesia”. Dari hasil survey, sebanyak 52% generasi millennials punya optimisme yang kuat akan masa depan Indonesia.

Walaupun begitu, Jendral (Purn) Dr. Moeldoko menyatakan optimisme bukan sesuatu yang instan, yang bisa di bangun dalam semalam. Butuh proses yang tidak lama dalam membangun optimism dalam diri sendiri maupun bangsa Indonesia.

“Optimisme itu tidak bisa dibangun ujuk – ujuk. Keberanian itu tidak bisa dibangun ujuk – ujuk. Tidak! Ini suatu proses yang panjang” kata pak Moeldoko.

Pak Moeldoko menambahkan “Karena tidak cukup hanya mimpi besar. Mimpi yang besar itu akan bisa terwujud melalui kerja keras dan hal – hal yang kecil”

“Hal – hal yang kecil yang terakumulasi itulah, yang bisa membawat seseorang menjadi besar. Jadi jangan hanya mimpinya yang besar, tapi tidak mau mengerjakan dari hal – hal yang kecil”

“Nikmati proses itu! Kalau dinikmati, maka kegagalan itu menjadi kekuatan. Jangan kegagalan itu menjadi sesuatu yang melemahkan”.

Untuk itulah, sobat millennials tidak perlu khawatir jika masih ada rasa pesimis dan tidak yakin dengan apa yang kita lakukan. Itu merupakan hal yang biasa dan normal dalam proses mewujudkan mimpi. Seperti yang disampaikan pak Moeldoko, kita harus menikmati prosesnya, dan harus mengambil hikmah positif dari kegagalan. Sehingga, kegagalan yang kita alami menjadi kekuatan besar dalam diri untuk menjadi pribadi yang lebih kuat.(audi)

Audi Rahmantio

Journalist and Publication Coordinator at Rumah Millennials The man who love to share about interesting and unique story of Indonesia as well as youth development through youth organization community. Currently, Audi started his career as public speaker in radio and being freelance MC and Moderator for several events

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

RM Informations

Press Release
Future Destination
Community Ambassador (soon)
Next Event (soon)
RM Campus Network
RM Community (soon)
RM Contributor (soon)
RM Development (soon)
Archive

Press ESC to close